Diberdayakan oleh Blogger.
RSS
Post Icon

Warganegara dan Negara

Negara merupakan suatu wilayah yang memiliki kedaulatan ke dalam maupun ke luar, memiliki pemimpin yang memimpin negara dan memiliki warga negara. Negara juga memiliki politik yang sangat berpengaruh dalam kehidupan kenegaraan. Sedangkan warga negara merupakan  sekelompok individu yang bertempat tinggal di suatu negara yang memiliki ijin secara sah. Kenapa saya bilang secara sah? Karena warga negara dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu warga negara Indonesia dan warga negara asing. Warga negara Indonesia ialah penduduk tetap/lahir di Indonesia/memiliki ijin untuk tinggal di Indonesia dan memilih Indonesia sebagai negaranya. Sedangkan warga negara asing ialah warga negara yang tidak menetap dan belum memilih Indonesia sebagai bagian dari negaranya. 



Yang kita bahas sekarang adalah hubungan dari negara dan warga negaranya. Negara dan warga negara sangat berhubungan erat. Karena juka ridak ada warga negara, maka negara mustahil untuk terbentuk, begitu juga dengan negara, jika tidak ada negara, maka warga negara tidak memiliki tempat untuk tinggal dan menetap.


Kadang kita sebagai bangsa Indonesia merasa malas/tidak mau mengakui/bahkan malu bahwa kita adalah warga negara Indonesia. Sebenarnya menurut saya ada faktor internal dan eksternal yang sangat mempengaruhi. Faktor internalnya ialah dari dalam diri sudah menanamkan benci pada Indonesia karena kekotoran pemerintah yang memimpin, ketidak adilan yang dirasakan selama menjadi bangsa Indonesia dan masih banyak lagi yang tidak mungkin saya jelaskan satu per satu. Lalu faktor eksternalnya ialah karena ingin mengikuti trend diluar negeri sehingga sedikit melupakan tentang Indonesia, lalu adanya daya ketertarikan terhadap negara luar sehingga ingin menjadi warga negara dari negara lain dan sebagainnya. Sebagai contohnya saya sendiri, jujur saya sangat tertarik untuk tinggal di luar negeri, mungkin karena saya sudah merasa bosan di Indonesia dan dengan sistem pemerintahan yang menurut saya sangat merugikan rakyat banyak. Dan saya juga ingin mengikuti idola saya yaitu Miley Cyrus. Hehehehehe......

Jadi sebenarnya kita sebagai warga negara Indonesia harus cinta dengan negara Indonesia sendiri. Dengan kita cinta dengan negara kita sendiri, lama kelamaan kita dapat membangun Indonesia yang lebih baik dan dipandang sangat baik di seluruh dunia. Kita dapat membetulkan struktur politik dan pemerintahan yang ada, dapat membangun pendidikan lebih baik lagi dan memanfaatkan SDA yang ada dengan sebaik-baiknya.



Mulailah untuk cinta dengan Tanah Air kita sendiri.


Sekian pembahasan dari saya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Post Icon

Pemuda Era Globalisasi

Bersosialisasi pada zaman sekarang, sudah tidak lagi mengenal akan adanya ruang lingkup yang memisahkan antara batas, waktu bahkan negara. Dengan teknologi yang semakin canggih dan maju, memudahkan bagi seseorang untuk bersosialisasi. Memiliki teman dari dalam negeri sudah biasa, tetapi memiliki teman dari luar negeri, sudah luar biasanya untuk orang awam.

Dengan bantuan jejaring sosial, memudahkan kita untuk mendapatkan teman dari berbagai belahan dunia. Nahh.......yang lebih eksis dalam bersosialisasi lewat jejaring sosial ialah pemuda (anak muda). Pemuda biasanya lebih aktif dalam bersosialisasi. Awalnya dengan saling menyapa dan menjadi dekat. Nahh....karna semakin dekatnya antara 1 orang dengan lainnya, maka terciptalah sebuah komunitas-komunitas yang mempermudahkan bagi mereka untuk tetap menjalin suatu hubungan pertemanan.

Komunitas yang dibuat bisa bersifat positif dan menguntungkan bagi semua pihak dan ada juga yang bersifat negatif dan merugikan semua pihak, namun tidak semua pihak saja, melainkan diri sendiri. 

 

Sebagai contoh dari komunitas positif ialah "Milis Harry Potter". Dalam komunitas itu, semua pemuda dari berbagai daerah dapat bersosialisasi  satu sama lainnya dengan membahas dunia sihir dalam Harry Potter. Karena komunitas itu dibuat untuk mewadahi semua pencinta Harry Potter, maka banyak kegiatan-kegiatan yang positif, kreatif dan menarik yang dapat mempererat hubungan pertemanan dan kebersamaan. Sikap positif yang bisa saya ambil ialah, kita bisa mendapatkan teman baru dari berbagai daerah maupun kota, lebih menguntungkannya lagi ialah teman baru yang memiliki hobi yang sama.

Sebagai contoh komunitas negatif ialah "Narkoba". Komunitas negatif inilah uang sering kita jumpai. Pemuda awalnya salah bergaul atau tertarik dalam ruang lingkup yang tidak beruntung. Pemuda biasanya lebih mau mengambil langkah cepat untuk bisa bersenang-senang, memuaskan hasratnya, dan lain-lain. 

Sosialisasi sangat berperan penting dalam kehidupan pemuda. Karena pemuda tidak dapat maju tanpa adanya sebuah sosialisasi yang membuatnya mendapatkan pelajaran-pelajaran kehidupan.   

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS